Jumat, 30 Desember 2011

Roman Abramovich Prioritaskan Boyong Gonzalo Higuain


 
Roman Abramovich, juragan asal Rusia dan pemilik Chelsea, dikabarkan menjadikan transfer Gonzalo Higuain sebagai prioritas.

El Confidencial melaporkan Andre Villas-Boas kini sedang berupaya membujuk Real Madrid untuk melepas striker asal Argentina itu. Namun Florentino Perez, presiden Real Madrid, enggan melepas Higuain.


Abramovich mendesak Villas-Boas menaikan tawaran. Jika sebelumnya Chelsea menawar Higuain €40 juta, Abramovich menginstrukan untuk segera menaikan tawaran menjadi €45 juta.

Sang juragan yakin harga sebesar itu akan membuat Perez tergiur, dan melepas Higuain. Abramovich juga akan berupaya berbicara dengan Jose Mourinho.

Khusus untuk Higuain, Abramovich akan menawarkan gaji €6 juta per musim, plus bonus. Di Real Madrid, Higuain menikmati gaji €3,5 juta, atau sepertiga gaji yang diterima Cristiano Ronaldo dan Ricardo Kaka.


goal.com
 

Johan Cruyff: Madrid Lebih Tangguh Di Bawah Joachim Low, Bukan Jose Mourinho

Legenda sepakbola Barcelona ini menilai Joachim Low memiliki kemampuan lebih mumpuni untuk membawa Real Madrid lebih baik ketimbang Jose Mourinho.

 

Johan Cruyff - Barcelona
Legenda sepakbola Barcelona Johan Cruyff kembali menunjukkan sikap yang tak suka kepada pelatih Real Madrid Jose Mourinho.

Cruyff menilai sosok Joachim Low jauh lebih mumpuni untuk membawa Madrid menjadi klub yang lebih tangguh ketimbang masih di bawah asuhan Mourinho.

Pelatih tim nasional Jerman ini sudah santer dikabarkan menjadi kandidat pengganti Mourinho yang telah berniat untuk hengkang di penghujung musim nanti. 

"Bagi Barca, sepertinya akan lebih berbahaya menghadapi Madrid jika sudah diasuh oleh Low," ujar Cruyff.
goal.com